Jakarta, Otoritas – Majelis Ulama Indonesia dan Dewan Masjid Indonesia tingkat kecamatan Tambora bersama para ulama menggelar Gebyar Dizikir Akbar dan Doa bersama memperingati Hari ulang Tahun Kota Jakarta ke 493. pada Kamis.( 25/6/2020 ) malam
Dzikir Akbar memperingati Hari Ulang Tahun DKI Jakarta ke-493 ini digelar secara online, via Zoom, yang diselenggarakan di Masjid Angke Al-Anwar Jakarta Barat.
acara ini dibuka oleh Camat Tambora Bambang Sutarna dengan didampingi Wakil Camat Abdurachman anwar Ketua MUI Kecamatan Tambora KH Zaenal Arifin S,a g, bersama Waka Polsek AKP Seno, yang mewakili Ka Polsek Tambora, Danramil 02 Tambora Kapten Infantri Arja Suarja ,Ketua Forum silahturahmi Ulama,Tambora, ( Porsima )KH Abdurahman Sibli dan para Lurah Sekecamatan Tambora Jakarta Barat.
Ketua MUI Kecamatan Tambora Kyai Haji Zaenal Arifin berharap kegiatan ini adalah agar Kota Jakarta selalu Aman nyaman damai dan berkah,juga agar masyarakat Jakarta tidak melupakan sejarah lahirnya kota Jakarta yakni tanggal 22 Juni 1527 dengan tetap mengenang, memperingati dan mengimplementasikan cita-cita yang dibawa oleh Fatahillah.
Kegiatan ini agarJakarta sebagai ibukota negara maju kotanya bahagia warganya, dan berilmu, berakhlak,dan berbudaya, dinamis, bersih, tentrem serta terbebas dari ancaman pandemi covid-19 dan terakhir, mendapatkan berkah, rahmat dan ridha Allah ,” kata Kyai Haji Zainal Arifin.
Camat Tambora Bambang Sutarna menyampaikan terima kasih kepada Waka Polsek Danramil,juga para Lurah,Bhabinkamtibmas Babinsa para Ulama serta ketua RT/RW, unsur organisasi masyarakat LMK,FKDM, yang berkenan hadir diacara Dzikir Akbar. doa bersama
Camat ,juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada panitia penyelenggara dzikir Akbar,semoga ini dijadikan memontun sejarah,di acara memperingati Hari ulang tahun DKI JAKARTA ,ke 493.
Camat juga mengucapkan rasa syukur alhamdulilah,bahwa wilayah kecamatan Tambora saat ini sudah berkurang dari permasalahan Covid 19,hasil impormasi yang didapat dari Dinas kesehatan Puskesmas, Tambora sekarang hanya tinggal satu RW lagi yang sedang mengalami wadah Covid 19,yaitu diwilayah RW 01 kelurahan jembatan besi,dari sekian Rw yang pernah terdampak Covid 19.
Camat berharap pada warga masyarakat berpesan agar tidak terlalu mengkhawatirkan dengan adanya Virus corana, karena penularan virus tersebut yang penting tetap warga masyarakat tetap mengikuti yang dihimbau oleh pemerintah untuk tetap memakai masker dan selalu mencuci tangan dengan air dan sabun anti sevtic untuk memutus mata rantai virus covid 19, mudah mudahan adanya acara kegiatan dzikir Akbar ini Corona segera sirna agar kita bisa beraktivitas kembali seperti dulu dapat menjalankan perekonomian kembali ucap Camat.
Kegiatan Dzikir ini selain dilaksankan di Masjid Al Anwar Jakarta bersama bapak Gubernur DKI Jakarta dan bapak walikota Jakarta barat , Ketua MUI diikuti secara online via Zoom di dzikir Akbar ini Alhamdulillah sebanyak 40 Ulama, dan masyarakat hadir untuk melaksanakan dzikir dan doa bersama ungkap Camat.
( Lth )