JAKARTA, OTORITAS.CO.ID – Kesbangpol kota administrasi Jakarta Barat gelar sosialisasi peningkatan partisipasi peran wanita di bidang politik kesetaraan Gender tahun 2023 melalui zoom meting acara di adakan di Ruang aula kantor kesbangpol adm kota Jakarta Barat lantai 13 Blok B, Senin (22/05/2023).
Acara di buka oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi DKI Jakarta Drs,Taufan Bakri,M.Si di dampingi oleh PLH Suku Badan Kesbangpol kota adm Jakarta Barat Bapak Jan Kristian Saragih
PLH Kesbangpol Kota adm Jakarta Barat Jan Kristian Saragih dalam laporannya, “kepada yang terhormat kepala Badan Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta
Perkenalanlah saya menyampaikan laporan pelaksanaan Webinar Peningkatan kapasitas prempuan di lembaga politik dalam rangka kesetaraan Gender di jakarta Barat Tahun 2023,” terang Jan Kristian Saragih.
Dasar kegiatan tersebut berdasarkan Peraturan Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta No 5 tahun 2022 tentang anggaran pendapatan dan belanja Daerah anggaran tahun 2023. Peraturan Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 57 tahun 2022 tentang Organisasi dan Tata kerja Perangkat Daerah. Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 70 Tahun 2022 Tentang penjabaran Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah tahun 2023.
Menurut Saragih kegiatan ini perlunya di adakan karena sangat penting untuk memberikan pemahaman dan pembelajaran mengenai peningkatan kapasitas perempuan di lembaga Politik dalam rangka kesetaraan Gender serta Implementasinya dalam kehidupan Berdemokrasi di Jakarta Barat.
Acara di buka oleh kepala Badan Kesbangpol Provinsi DKI Jakarta Taufan Bakrie, “kegiatan ini sudah kesekian kali di adakan oleh kantor kesatuan Bangsa dan politik provinsi DKI Jakarta juga dilaksanakan oleh kantor Kesbangpol kota yang ada di lima wilayah provinsi DKI Jakarta, bersama partai politik, Ibu PKK dan organisasi perempuan yaitu untuk memberikan pemahaman Dalam rangka meningkatkan kapasitas perempuan di bidang politik maka hari ini dilaksanakan kegiatan sosialisasi untuk meningkatkan kapasitas perempuan oleh Kesbangpol Kota adm Jakarta Barat,” ucapnya.
Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi DKI Jakarta Taufan Bakri mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah awal memiliki akses yang setara dalam mewujudkan keterwakilan prempuan di bidang politik dan pengambilan setiap jenjang keputusan.
Menurut Taufan Kegiatan tersebut di adakan dilatar belakangi masih kurangnya peran perempuan di bidang politik, misalnya keterwakilan perempuan di lembaga legislatif belum mencapai 30 %, masih sedikit perempuan yang menjabat di posisi-posisi strategis sehingga dapat berpengaruh dalam pengambilan kebijakan di tataran publik.
“Melihat kondisi tersebut, maka diharapkan dengan sosialisasi peningkatan kapasitas perempuan di bidang politik dapat meningkatkan pengetahuan dan keberanian perempuan untuk berperan aktif dalam bidang politik agar manfaat kegiatan tersebut dapat lebih efektif, maka semua peserta diharapkan dapat menyampaikan hasil sosialisasi tersebut kepada anggota organisasi perempuan lainnya,” ujarnya
Acara menghadirkan Nara Sumber diantaranya yaitu Ibu Hj Tati Suparti Ket Pokja 1 TP PKK. Jakarta Barat Materi PERAN FUNGSI PKK Dalam Membangun dan mengembangkan Pemahaman Demokrasi Bagi Kader PKK ; Drs,Dermawan M.Si. Kementerian Pemberdayaan Prempuan Dan Perlindungan anak dengan Materi PENGERTIAN DASAR DAN ASPEK- ASPEK KEBIJAKAN NEGARA YANG MENDUKUNG KESETARAAN GENDER DI BIDANG POLITIK. dan H.Cucum Sumardi Ketua KPU Kota Adm Jakarta Barat dengan Materi : TAHAPAN DAN PERSIAPAN PEMILU DAN PEMILIHAN TH 2024.
Kegiatan tersebut diikuti 100 peserta Ibu PKK Kelurahan Kecamatan kota administrasi Jakarta barat dan di pandu Moderator Senior Bapak Cholid dan MC Senior Ibu Susi .
Red: Lth.